WELCOME TO ENDE FLORES KOTA RAHIMNYA PACASILAKOTA RAHIMNYA PACASILA

Sunday, October 19, 2014

AWAL SEMESTER IV AGENDA UTAMA SELESAIKAN PEKERJAAN AKHIR TA 2014 KABUPATEN ENDE

Pada awal semester IV ini pemerintah Kabupaten Ende dihadapkan pada padatnya agenda kegiatan rutin seperti penyelesaian pekerjaandi akhir tahun 2014 serta persiapan perencanaan menjelang pelaksnaan Tahun Anggaran 2015. Bupati Ende, Marselinus Y. W. Petu mengatakan ini dalam sambutannya saat bertindak selaku Inspektur Upacara pada apel bendera dalam rangka hari Kesadaran Nasional 17/10 di Halaman Kantor Bupati Jalan Eltari.

Bupati mengatakan, padatnya agenda ini tentunya bukan menjadikan aparatur untuk mundur dan ragu-ragu, tetapi sebaliknya membuat aparatur tetap bersemangat dalam menyelesaikan semua pekerjaan secara profesional dan bertanggung jawab.

Terkait peringatan Hari Kesadaran Nasional, Bupati mengingatkan semua aparatur agar jangan melihatnya sebagai kegiatan formalitas semata, karena upacara dalam rangkamemperingati Hari Kesadaran Nasional seyogyanya memiliki nilai yang amat luhur dalam membangkitkan semangat dan mengingatkan kita sebagai abdi masyarakat yang mempunyai fungsi utama yaitu memberikan kinerja pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.” Jadi sayaberharap semua kita jangan melihat upacara peringatan hari kesadaran nasional ini sebagai satu kegiatan formalitas belaka, tetapi seharusnya kita melihat kegiatan ini memiliki nilai yang amat luhur dalam membangkitkan semangat sebagai abdi masyarakat yang mempunyai tugas memberikan kinerja pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.”ujarnya.

Menjelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia masa jabatan 2014-2019 Bupati meminta semua pihak agar dapat menciptakan suasana serta kondisi KAMTIBMAS yang aman dan kondusif. Profesionalisme dan netralitas aparatur negara harus dijunjung tinggi dalam setiap karya dan bhakti. Beda pikiran dan sikap politik yang telah berlalu kata Bupati harus segera ditinggalkan menyonsong pemimpin baru demi membangun daerah, bangsa dan negara tercinta.

No comments:

Post a Comment