WELCOME TO ENDE FLORES KOTA RAHIMNYA PACASILAKOTA RAHIMNYA PACASILA

Monday, June 9, 2014

PELABUHAN ENDE BERUBAH NAMA MENJADI PELABUHAN BUNG KARNO

Bupati Ende Marselinus Y. W. Petu mendeklarasikan Pelabuhan Ende menjadi pelabuhan Bung Karno. Deklarasi pergantian nama pelabuhan ini dilaksanakan dalam rangkaian prosesi kebangsaan Sabtu 31/5 yang diikuti jajaran Forkompimda, Pimpinan SKPD dan staf, Para Camat, Lurah dan unsur masyarakat.

Perubahan nama Pelabuhan Ende ini ditandai dengan penyerahan naskah deklarasi dari Bupati Ende kepada pihak otoritas pelabuhan laut untuk proses administrasi selanjutnya.Sebelum mendeklarasikan Pelabuhan Ende menjadi Pelabuhan Bung Karno , Bupati Marsel menjelaskan dan menyampaikan alasan perubahan nama tersebut.

Menurut Bupati Marsel, deklarasi nama Pelabuhan Ende menjadi pelabuhan Bung Karno ini bukan tanpa alasan. Kata dia, Pergantian nama ini sebagai salah satu bentuk penghargaan dan penghormatan pemerintah dan masyarakat Kabupaten Ende serta untuk mengenang napak tilas (perjalanan) Bung Karno di Ende.” Jadi pergantian nama dari pelabuhan Ende menjadi pelabuhan Bung Karno yang saya deklarasikan hari ini bukan tanpa alasan. Deklarasi nama ini supaya kita semua bisa mengenang kembali perjuangan dan perjalanan Bung Karno selama diasingkan disini”ujarnya.

Pelabuhan Ende ini, demikian Bupati, pernah menjadi tempat persinggahan Bung Karno pada masa pengasingannya di Ende. Untuk itu sebagai betuk penghormatan dan penghargaan untuk mengenang jasa sang proklamator, maka sangat tepat apabila pelabuhan Ende ini diganti menjadi pelabuhan Bung Karno.

Seperti disaksikan Humas Pemkab Ende,Deklarasi pelabuhan Ende menjadi Pelabuhan Bung Karno ini disambut gembira warga masyarakat yang turut mengikuti dan menyaksikan kegiatan prosesi kebangsaan tersebut.

Elenora Simo salah seorang warga asal Kelurahan Onekore yang turut menyaksikan deklarasi tersebut mengatakan, sebagai warga masyarakat ia sangat senang dan terharu menyaksikan deklarasi nama pelabuhan dari pelabuhan Ende menjadi pelabuhan Bung Karno. Dengan pergantian nama pelabuhan ini kata Elenora sebenarnya kita mempunyai tanggung jawab moral untuk menjaga keindahan dan kebersihan area Pelabuhan ini.

”Jujur saya katakan, saat mendengar Bapak Bupati mendeklarasikan nama pelabuhan Ende menjadi pelabuhan Bung Karno, saya sangat terharu dan merinding, sepertinya ada perasaan yan sangat menyentuh yang tidak dapat saya ungkapkan dengan kata-kata. Saya juga berharap kita semua dapat menjaga keindahan dan kebersihan di area pelabuhan Ende yang sekarang sudah menjadi pelabuhan Bung Karno”tuturnya

No comments:

Post a Comment