WELCOME TO ENDE FLORES KOTA RAHIMNYA PACASILAKOTA RAHIMNYA PACASILA

Tuesday, April 22, 2014

Pleno Hasil Pileg KPU Ende Berlangsung Alot

Pleno penetapan hasil pemungutan suara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ende,Senin (21/4), belangsung alot. Sebelum palu diketok Ketua KPU Florentinus H. Wadhi, hujan interupsi terus dilakukan saksi dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP),Farid Numba yang juga ketua partai berlambang ka'bah itu.

Dia mempertanyakan tata tertib pleno. Namun setelah kurang lebih 30 menit diberi penjelasan akhirnya pleno bisa dimulai.

Pleno yang dilangsungkan di Aula BBK Ende itu, pembukaannya dihadiri Bupati Ende Marsel Petu dan Wakil Bupati Djafar H Achmad dan unsur Fokompimda.

Pleno Pileg diawali dengan Daerah Pemilihan II yang terdiri dari lima kecamatan yakni Nangapanda, Pulau Ende, Ende,Ndona dan Ndona Timur. Hingga berita ini dikirim ke redaksi Pukul 18.30 baru empat kecamatan di Dapil II yang sudah selesai pleno, minus Ndona Timur.

Dari hasil sementara, untuk DPR Pusat, DPD dan DPR Propinsi terjadi penyebaran pembagian suara Pileg 2014 ini cukup merata. Seperti di Nangapanda, PDI Perjungan mendapat suara terbanyak sebesar 3051. Sementara DPD Syafrudin Ata Soge meraup suara 2.864, dan untuk DPRD provinsi, Anwar Pua Geno dari Golkar mendulang suara tertinggi 3.490 suara.

Sementara itu, di Kecamatan Pulau Ende, Ismail Dean meraih suara 1.259 untuk DPR Pusat, untuk DPD Syafrudin Ata Soge meraup suara tertinggi 4.419. Dan untuk DPRD propinsi Anwar Pua Geno dari Golkar meraup suara tertinggi 1.549.

Di Kecamatan Ende, untuk DPR RI Yoseph Nae Soi dari Golkar meraup 2.419, sementara DPD suara terbanyak Raldy Doi, sementara DPR provinsi oleh Maurits Pala dengan total suara 2.389 suara. Untuk Kecamatan Ndona, DPR RI, Melki Laka Lena dari Golkar meraup suara tertinggi 2.185. DPD, Raldy Doi dengan 2.623 suara. Sementara DPRD provinsi Yucundianus Lepa dari PKB mengantongi suara 1921.

Sementara itu untuk suara partai bisa dilihat, Kecamatan Nangapanda PDIP meraup angka tertinggi 3051 untuk DPR Pusat, sementara untuk DPRD provinsi Golkar meraup tertinggi 3490.Kecamatan Pulau Ende, DPR Pusat PKB dengan suara 1445, dan untuk DPRD provinsi, Golkar unggul dengan 1769.

Di Kecamatan Ende, DPR Pusat PDIP meraih suara 1907,untuk DPRD provinsi PDIP dengan 3032.Untuk kecamatan Ndona Golkkar meraup 2949, Propinsi PKB dengan 2369.

Rapat Pleno ini berjalan cukup alot. Hujan interupsi terus dilontarkan saksi partai maupun DPD. Namun secara keseluruhan berjalan dengan aman . Mekanisme yang ditemupuh berjalan baik.

No comments:

Post a Comment