WELCOME TO ENDE FLORES KOTA RAHIMNYA PACASILAKOTA RAHIMNYA PACASILA

Saturday, February 22, 2014

PRD Ende Ibarat Bermain Yoyo Dalam Menetapkan APBD

Para wakil rakyat yang duduk di DPRD Kabupaten Ende diibaratkan bermain yoyo dalam menetapkan APBD Kabupaten Ende Tahun Anggaran (T.A) 2014 pasalnya pelaksanaan penetapan APBD Kabupaten Ende kembali molor dari jadwal yang telah direncanakan sebelumnya 18 Februari 2014 menjadi 24 Februari 2014.

Aktifis Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Ende, Blasius Jolan Rinda mengatakan hal itu kepada Pos Kupang di Ende, Rabi (19/2/2014) menanggapi kembali molornya pelaksanaan penetapan APBD Kabupaten Ende Tahun Anggaran (TA) 2014.


Jolan demikian nama akrabnya mengatakan DPRD Kabupaten Ende terkesan seperti orang bermain yoyo yakni bergerak turun naik sesuka mereka.


"Rakyat jadi bingung sampai serta bertanya-tanya kapan APBD Kabupaten Ende Tahun Anggaran 2014 ditetapkan sementara DPRD Kabupaten Ende terkesan seperti orang bermain yoyo turun naik tidak jelas,"kata Jolan.


Menurut Jolan dengan terus molornya penetapan APBD Kabupaten Ende maka akan membuat nasib rakyat juga tidak jelas karena otomatis segala pekerjaan inftastruktur daerah menjadi terhambat.
Jolan mengatakan di penghujung masa jabatan DPRD Ende periode 2009-2014 semestinya DPRD Ende memberikan kado manis buat rakyat Kabupaten Ende bukan malahan sebaliknya justru membuat rakyat semakin sengsara juga antipati.


Oleh karena itu dia menghimbau rakyat Kabupaten Ende lebih kritis dalam memilih wakil-wakil rakyat di waktu mendatang bila perlu jika ada anggota DPRD Kabupaten Ende yang saat ini hendak mencalonkan diri lagi hendaknya dipertimbangkan untuk dipilih.


"Jangan mengulang kesalahan yang sama karena ada sebagian oknum DPRD Ende saat ini ada yang sekedar menjadi pelengkap jumlah anggota DPRD Ende menjadi 30 namun mereka tidak memiliki komitmen atau intergritas moral untuk membicarakan nasib rakyat,"kata Jolan.


Secara terpisah Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kabupaten Ende, Husen Thao mengakui bahwa penetapan APBD Kabupaten Ende kembali mundur menjadi tanggal 24 Febuari dari jadwal sebelumnya 18 Febuari 2014.


Husen memastikan bahwa penetapan APBD tidak akan mundur lagi dari tanggal 24 Febuari 2014 karena memang saat ini DPRD Ende sedang melakukan asistensi di Pemerintah Propinsi. "Kalau sudah asistensi maka dapat dipastikan bahwa pelaksanaan penetapan sudah bisa dilakukan. Kita tentu semua berharap agar tidak lagi mundur,"ujarnya.


Dalam catatan Pos Kupang pelaksanaan penetapan APBD Kabupaten Ende selalu saja mundur dari jadwal. Semenjak gagal ditetapkan pada 31 Desember 2013 APBD Kabupaten Ende direncanakan ditetapkan 12 Febaruari 2014 namun demikian kembali mundur menjadi 18 Februari 2014. Pada tanggal 18 Februari juga kembali mengalami kegagalan sehingga dijadwalkan ulang untuk ditetapkan pada 24 Februari 2014.*

No comments:

Post a Comment